Contek 3 Gaya Hijab Pashmina ke Kantor Paling Elegan Ini
12 Januari 2018Bekerja di kantor sering membuat kita kebingungan dalam memilih gaya berbusana dan berhijab dengan klip hijab secara formal tapi tetap stylish. Kita tetap harus memperhatikan penampilan ketika bekerja karena penampilan dapat memengaruhi semangat bekerja. Bekerja tidak melulu dengan gaya berhijab yang sama setiap saat karena kita bisa berkreasi hijab.
Inilah 3 gaya hijab pashmina ke kantor
Berhijab bukan berarti harus tampil kuno atau ketinggalan zaman. Kita juga harus update dalam fashion agar penampilan terlihat lebih cantik dan menarik. Begitu juga ketika kita pergi ke kantor. Meskipun tujuan ke kantor adalah bekerja, tapi pemilihan busana dan hijab mampu memengaruhi mood dan semangat kita dalam bekerja.
Variasi hijab yang semakin banyak pastinya membuat kita bingung dalam memilih, namun terdapat beberapa model pashmina yang bisa menjadi andalan. Berikut hijab pashmina yang cocok untuk pergi ke kantor:
- Pashmina polos
Pashmina polos menjadi pilihan yang aman untuk semua kondisi dan situasi. Banyak pilihan warna yang bisa dijadikan andalan untuk hijab ke kantor. Namun, disarankan untuk memilih hijab dengan warna netral dan lembut, seperti abu-abu, peach, cream, dan lain sebagainya yang dipadukan dengan hijab clip murah. Warna hijab yang netral ini lebih mudah dipadukan dengan berbagai item fashion yang lain, seperti blazer, kemeja atau cardigan. Anda bisa bermain warna dan motif dengan mudah karena hijab yang sudah polos. Jadi, Anda bisa menambahkan motif pada salah satu item fashion, seperti kemeja atau celana.
Perlu diingat bahwa motif sebaiknya secukupnya saja karena motif yang terlalu banyak kurang cocok untuk pergi kantor. Konsentrasi Anda bisa tergoyahkan karena banyaknya motif yang terlihat pada pakaian maupun penampilan Anda. Cukup pilih hijab polos dan pakaian yang simple. Tampilan ini akan membuat Anda lebih tenang dalam melakukan pekerjaan, namun dengan semangat bekerja yang cukup tinggi.
- Pashmina dengan kombinasi warna
Pashmina ternyata tidak hanya bervariasi dalam warna saja, tapi juga inovasi dalam warna. Kini, kita bisa menemukan pashmina yang dibuat dari dua warna yang berbeda. Biasanya, warna sisi satu akan berbeda dengan sisi lainnya. Jadi, satu hijab serasa memiliki dua hijab segi empat terbaru karena kita bisa mengaplikasikannya dalam dua warna yang berbeda.
Selain itu, kita bisa membuat gaya hijab yang memperlihatkan kedua warna. Meskipun warnanya berbeda, tapi tampilan hijab ini sangat serasi. Anda bisa menjadikannya sebagai hijab andalan ke kantor. Hal ini memudahkan kita dalam memilih pakaian atau celana yang cocok karena terdapat dua warna yang tersedia pada hijab.
- Pashmina bermotif
Penampilan sangat berpengaruh pada rasa percaya diri yang kita miliki. Apabila kita merasa kurang dalam berpenampilan, maka percaya diri kita bisa turun. Oleh karena itu, perhatikan pemilihan fashion ketika ke kantor agar tidak mengganggu mood bekerja. Pashmina bermotif dapat menggugah semangat kita untuk bekerja lebih giat. Pilihan motif yang bervariasi mungkin membuat kita bingung dalam memilihnya. Motif yang paling disukai oleh para hijaber adalah motif floral. Jadi, Anda bisa memilihnya sebagai motif andalan.
Untuk penggunaannya, tidak perlu ribet lagi karena hijab bermotif akan lebih cocok dikenakan dengan gaya simple. Selain itu, gaya sederhana dapat membuat kita lebih mudah dalam melakukan berbagai aktivitas. Jangan lupa untuk memadukan item fashion dengan warna senada. Karena hijab sudah memiliki motif, ada baiknya jika item fashion yang lain tidak bermotif alias polos. Kenakan ciput rajut anti pusing sebagai dalaman hijab. Demikian 3 gaya hijab pashmina dengan clip hijab dari Turki ke kantor
Baca juga
Tips Makeup Daily Flawless Hijaber
Hijrah? Kenapa Tidak?
4 Inspirasi Fashion Hijab ala Street Fashion Eropa
3 Gaya Berhijab Sesuai Acara Mulai Dari Party Sampai Acara Casual
Tips Memilih Hijab Syar’i yang Nyaman Bagi Pemula
Memadukan Kemeja Crop Tops untuk Fashion Hijab yang Menawan